Mekanika Fluida adalah cabang dari ilmu fisika yang mempelajari mengenai zat fluida dan gaya yang bekerja padanya. Mekanika fluida dapat dibagi menjadi beberapa kelompok besar :

1. Statika fluida, ilmu yang mempelajari keadaan fluida saat diam;

2. Kinematika fluida, ilmu yang mempelajari fluida yang bergerak; dan 

3. Dinamika fluida, ilmu yang mempelajari efek gaya pada fluida yang bergerak.